Potensi Pertanian, Perkebunan, Industri di Kabupaten Madiun - AGROBISNIS ONLINE
Berita Terkini :

Dealer Pulsa Elektrik All Operator Nasional
Dealer Pulsa Elektrik All Operator Nasional
Dealer Pulsa Elektrik All Operator Nasional

Tambah

Dealer Pulsa Elektrik All Operator Nasional
Home » » Potensi Pertanian, Perkebunan, Industri di Kabupaten Madiun

Potensi Pertanian, Perkebunan, Industri di Kabupaten Madiun

Pertanian

Kabupaten Madiun merupakan daerah lumbung padi Jawa Timur bagian barat, dengan luas areal tanam sebesar 63.620 Ha yang menghasilkan produksi beras sebesar 364.716,54 ton pertahun. Dari produksi tersebut setiap tahunnya rata-rata mengalami surplus sebesar 150.000 ton pertahun. Hamparan areal tanam tersebut berada di seluruh wilayah kecamatan sebanyak 15 kecamatan. Produktifitas secara rata-rata mencapai 5,6 ton/Ha Gabah Kering Sawah (GKS), dengan mayoritas jenis padi yang ditanam adalah IR.64. Penanaman padi ke arah organik mulai dikembangkan dengan penggunaan pupuk Bokasih yang telah diproduksi sebanyak 24 kelompok tani dengan produksi sebesar 480 ton pupuk.




Potensi pertanian tersebut masih terbuka luas, sehingga memberikan peluang investasi berupa :
   • Industri Pengolahan Gabah (Rice Milling Unit) berkapasitas besar
   • Jasa Transportasi dan Pergudangan.
   • Industri pengolahan dan pengepakan beras.

Selain potensi padi, juga terdapat beberapa komoditi yang mempunyai peluang untuk dikembangkan yaitu jagung dengan produksi sebesar 12.121,76 ton ditanam pada areal tanam mencapai 5.126 ha. Begitu juga untuk buah-buahan yang meliputi mangga dengan produksi 10.155,57 ton, melon, durian dll.
Perkebunan
Dengan ketinggian 500 s/d 1.300 m diatas permukaan laut wilayah Kabupaten Madiun memiliki berbagai komoditi unggulan, meliputi kopi, kakao, karet dan cengkeh. Potensi perkebunan di Kabupaten Madiun ditunjang oleh lahan Perkebunan Kandangan yang merupakan peninggalan jaman Belanda dengan luas ± 2.400 ha dan berketinggian antara 900 s/d 1.300 m diatas permukaan laut. Perkebunan ini masih terbuka luas untuk dikembangkan dan merupakan peluang bagi investor untuk menanamkan investasinya baik untuk tanaman kopi, karet, hortikultura, bunga maupun pengembangan green house. Selain hasil perkebunan tersebut, wilayah Kabupaten Madiun juga menghasilkan tanaman tebu yang cukup potensial sebesar 39.359,11 ton yang diolah oleh 2 unit Pabrik Gula yaitu PG. Pagotan dan PG. Kanigoro.
Kehutanan
Luas wilayah Kabupaten Madiun 40 % lebih merupakan kawasan hutan yang mampu menghasilkan produksi berbagai komoditi meliputi kayu jati, kayu mahoni, dan kayu pinus, serta damar dan terpentin. Dari produksi kayu yang merupakan bahan baku untuk industri kayu dan produk kayu, memberikan peluang bagi para investor untuk menanamkan investasinya, utamanya skala besar dengan produk yang berorientasi ekspor.
Perdagangan
Perdagangan di Kabupaten Madiun mempunyai potensi dengan jumlah pedagang formal sebanyak 1.942 bidang usaha dan pedagangan informal sebanyak 23.591 bidang usaha dengan nilai investasi, sebagai berikut :
   - Pedagang Besar Rp. 15.269.000.000,-
   - Pedagang Menengah Rp. 26.015.000.000,-
   - Pedagang Kecil Rp. 26.015.000.000,-

Industri Industri potensial di wilayah Kabupaten Madiun adalah industri yang berbahan baku kayu serta berbahan baku hasil pertanian. Namun terdapat juga industri dengan skala besar yaitu industri keramik kaibon yang telah memproduksi berupa tea sea, piring dan aneka produk lainnya. Sektor industri di Kabupaten Madiun berupa industri formal sebanyak 165 unit yang menyerap tenaga kerja 2739 orang, serta industri kecil non formal sebanyak 16,141 unit yang dapat menyerap tenaga kerja sebanyak 30.545 orang. Potensi industri kecil yang masih memerlukan pengelolaan lebih optimal antara lain : kerajinan kayu, makanan olahan dan pande besi.

Pariwisata
Di Kabupaten Madiun terdapat berbagai lokasi wisata antara lain wisata alam, wisata buatan, wana wisata dan banyak lagi lokasi wisata lainnya yang masih belum dikembangkan.
                           
Share this article :

BANDAR TOGEL ONLINE

MAIN TOGEL ONLINE


BANDAR TOGEL

BANDAR TOGEL ONLINE

BANDAR TOGEL ONLINE

BANK PEMESANAN

IKLAN

Total Kunjungan

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. AGROBISNIS ONLINE - All Rights Reserved
Original Design by Creating Website Modified by Adiknya